Sebelum mewarnai rambut, tampaknya Anda harus ekstra hati-hati terhadap kandungan pewarnanya. Sebuah kejadian mengenaskan terjadi para seorang wanita yang mengalami alerti terhadap pewarna rambut.
Dilansir dari Daily Mail, seorang perempuan asal Paris bernama Estelle mengaku hampir mau mati karena salah pakai pewarna rambut. Kepalanya membesar hingga dua kali lipat seperti balon.
Estelle membeli pewarna rambut di sebuah supermarket daerah Val-de-Marne. Kemudian ia mewarnai rambutnya sendiri di rumah. Seharusnya dibutuhkan waktu 48 jam untuk mewarnai rambut memakai produk itu, tapi Estelle merasa ada yang tidak beres dan hanya melakukannya dalam 30 menit.
Kepala Wanita Ini Bengkak Seperti Balon Gara-Gara Warnai RambutKepala bengkak seperti balon karena warnai rambut. Foto: Istimewa
Kepala Estelle mulai membengkak setelah itu. Keadaannya semakin parah setelah ia bangun di pagi hari. Kepalanya membesar, khususnya dibagian dahi dan ubun-ubunnya. Ia pun panik dan segera ke dokter.
"Aku hampir mati, aku tidak mau ini terjadi pada orang lain," tutur Estelle dilansir dari Daily Mail.
Ternyata perempuan berusia 19 tahun itu memiliki alergi terhadap kandungan PPD (Paraphenylenediamin). Padahal, kandungan tersebut wajar ditemukan di berbagai macam produk kecantikan.
PPD banyak dipakai dalam pewarna rambut, khususnya untuk warna yang gelap. Selain pada pewarna rambut, PPD sering ditemukan pada henna. Untuk itu, para pengguna sebaiknya berhati-hati karena alergi bisa berbeda-beda tergantung individu.
Beruntungnya, Estelle mendapat pengobatan dalam waktu cepat. Keadaannya kembali normal setelah melalui penyuntikan khusus dan recovery beberapa hari. Ia hanya berharap kejadian yang menimpanya tidak menimpa orang lain.
dikutip dari : detik.com
Dilansir dari Daily Mail, seorang perempuan asal Paris bernama Estelle mengaku hampir mau mati karena salah pakai pewarna rambut. Kepalanya membesar hingga dua kali lipat seperti balon.
Estelle membeli pewarna rambut di sebuah supermarket daerah Val-de-Marne. Kemudian ia mewarnai rambutnya sendiri di rumah. Seharusnya dibutuhkan waktu 48 jam untuk mewarnai rambut memakai produk itu, tapi Estelle merasa ada yang tidak beres dan hanya melakukannya dalam 30 menit.
Kepala Wanita Ini Bengkak Seperti Balon Gara-Gara Warnai RambutKepala bengkak seperti balon karena warnai rambut. Foto: Istimewa
Kepala Estelle mulai membengkak setelah itu. Keadaannya semakin parah setelah ia bangun di pagi hari. Kepalanya membesar, khususnya dibagian dahi dan ubun-ubunnya. Ia pun panik dan segera ke dokter.
"Aku hampir mati, aku tidak mau ini terjadi pada orang lain," tutur Estelle dilansir dari Daily Mail.
Ternyata perempuan berusia 19 tahun itu memiliki alergi terhadap kandungan PPD (Paraphenylenediamin). Padahal, kandungan tersebut wajar ditemukan di berbagai macam produk kecantikan.
PPD banyak dipakai dalam pewarna rambut, khususnya untuk warna yang gelap. Selain pada pewarna rambut, PPD sering ditemukan pada henna. Untuk itu, para pengguna sebaiknya berhati-hati karena alergi bisa berbeda-beda tergantung individu.
Beruntungnya, Estelle mendapat pengobatan dalam waktu cepat. Keadaannya kembali normal setelah melalui penyuntikan khusus dan recovery beberapa hari. Ia hanya berharap kejadian yang menimpanya tidak menimpa orang lain.
dikutip dari : detik.com
BACA HALAMAN SELANJUTNYA
Loading...
Loading...
Kepala Wanita Ini Bengkak Seperti Balon Gara-Gara Warnai Rambut
4/
5
Oleh
Admin